TRAVELLING KE BAGIAN TIMUR INDONESIA, SULAWESI SELATAN


 Nama : Cinta Azzahra Arif 

TRAVELLING KE KAWASAN TIMUR INDONESIA , SULAWESI SELATAN.

 

Sebagai pintu gerbang kawasan timur Indonesia, Sulawesi Selatan ( Sulsel ) bisa dijadikan titik mula berwisata terutama bagi wisatawan MICE dan business. Dan Makassar adalah Ibu kota provinsi Sulsel yang keberadaannya sudah mendunia. Dengan keberadaan Benteng Rotterdam dan Benteng Somba Opu, menjadi saksi Makassar-Gowa adalah bandar Internasional untuk komoditas rempah dunia sejak abad -16. Makassar secara historis menjadi salah satu poros perdagangan rempah dunia di masa lampau, sehingga pemerintah pun terus berkomitmen untuk menjaga, mengembangkan, dan mendorong perdagangan rempah-rempah hingga saat ini.Terbukti di 2021 lalu, Sulsel berhasil mengekspor rempah-rempah senilai kurang lebih 54 Miliar. Rempah – rempah tersebut di ekspor ke bebrapa negara Asia dan Eropa. Antara lain kemiri, cengkeh dan kayu manis.

Wisata bahari menjadi andalan, namun keelokan pegunungan Sulawesi Selatan juga tak bisa diabaikan, tinggal di promosikan dan diperhatikan sehingga bisa mendatangkan pendapatan yang besar bagi daerah. Sulawesi Selatan sangat memungkinkan dikembangkan menjadi destinasi wisata alam dan budaya, pasalnya wisata Sulsel memiliki panorama yang elok sekaligus keunikan budaya.

Apakah Teman-teman pernah berlibur ke wisata alam yang ada di sulawesi selatan? Wisata Sulawesi Selatan sangat menarik  dan unik untuk di kunjungi selama liburan loh teman-teman. Keunikan pulau Sulawesi Selatan berada pada pesisir pantai yang indah, daerah pegunungan yang menawan, taman nasionalnya yang indah,  habitat hewan endemik, keanekaragaman tradisi dan  budaya, serta keindahahan taman lautnya. Bahkan lautnya jadi salah satu taman laut terbaik didunia  loh teman-teman. Teman-teman dapat melihat gedung bersejarah, hingga panorama alam yang indah berupa pantai dan pegunungan di pulau Sulawesi Selatan. Di Sulawesi Seltan juga Teman-teman dapt menyewa kendaraan disana untuk berkeliling menikmati keindahan pulau Sulawesi Selatan Teman-teman.

Di Sulawesi Selatan terdapat berbagai kabupaten, salah satunya adalah Kabupaten  Luwu. Kabupaten Luwu adalah sebuah kabupaten di Sulawesi Selatan yang dalam kurun waktu tiga tahun dimekarkan menjadi tiga daerah strategis, yaitu Kabupaten Luwu, Kabupaten Luwu Utara yang kemudian dimekarkan lagi menjadi Kabupaten Luwu Timur dan Palopo. Di kabupaten Luwu terdapat berbagai wisata alam yang wajib Anda kunjungi saat Liburan. Tempat wisata tersebut bisa anda kunjungi menggunanakan transportasi mobil pribadi ataupun rental mobil. Sebelum anda melakukan traveling Anda harus menyediakan semua peralatan yang Anda butuhkan saat liburan. Namun jika ada kebutuhan yang anda lupakan anda bisa menggunakan jasa kirm barang yang ada di Sulawesi Selatan. Di Kabupaten Luwu juga bnyak terdapat toko yang menjual oleh-oleh atau pernak-pernik khas Sulawesi Selatan yang bisa anda belli sebagai oleh-oleh untuk keluarga dan teman-teman anda. Penak-pernik tersebut juga dapat anda kirim menggunakan jasa kirim yg ada seperti JNE, J&T, Cargo dan masih banyak  lagi.

Berikut ini, rekomendasi tempat wisata di Kabupaten Luwu,Sulawesi Selatan yang wajib Anda kunjungi saat liburan.

1.      1. Pantai Pannori



Destinasi yang wajib anda kunjungi di Sulawesi selatan adalah pantai pasir putih yang dinamakan pantai pannori. Tempatnya yang cukup tenang dengan hamparan pasir dan ombak yang menyejukkaan mata. Pantai Pannori memiliki panorama yang indah dengan menyajikan dua tanjung di sebelah kiri dan kanan pantai. Selain itu, untuk memasuki  tempat ini cukup murah dan menyediakan beberapa fasilitas, yakni gazebo untuk beristirahat sambil melihat pemandangan di sekitar pantai. Di sekitar pantai juga terdapat beberapa warung yang menyediakan beragam ikan bakar. Bagi yang ingin berkeliling dengan perahu nelayan pun tersedia fasilitasnya. Lokasinya berada di Tamboe, Larompong Selatan, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.

2.     2.  Objek Wisata Alam Wai Tiddo


Terletak di Bukit Harapan Luwu, Wisata Alam Wai Tiddo merupakan wisata pemandian sungai alami yang begitu sejuk dan menenangkan. Di sini juga tersedia penginapan berupa villa bagi yang ingin merasakan sensasi menginap dengan latar belakang alam. Sayangnya, di sini sangat sulit sinyal sehingga disediakan WIFI berbayar dengan harga Rp. 10 ribu /device.

Tempat beristirahat sambil berekreasi bisa Anda kunjungi di sini. Hamparan hijau yang luas serta bersih dengan wahana yang cukup beragam, mulai dari flying fox, mobil offroad, atau sekedar berenang di sungai. Tempat ini sangat cocok untuk pinknik bersama keluarga atau gathering. Disarankan untuk mengunjungi saat pagi  hai untuk dapat merasakan suasana sejuk.

3.      3. Danau Matano


Matano atau yang dikenal sebagai Danau Matana terletak di Kecamatan Nuha, kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan, tepatnya berada di Kota Sorowako, bersebelahan dengan Danau Tomuti dan Danau Mahalona. Danau Matanomerupakan  danau terdalam di Indonesia, bahkan di Asia Tenggara dan berada di urutan ke 8 dunia dengan kedalaman 600 meter.

Kata ‘matano’ sendiri berasal dari bahasa Sorowako yang berarti mata air. nNamun nyatanyaDanau Matano bukanlah sebuah air (pegunungan). Danau ini terbentuk  akibat ada ya aktivitas tektonik yang terjadi jutaan tahun silam. Danau ini memiliki luas 16.000 hektar dan menjadi rumah bagi speises endemik yang tidak akan pernah ditemukan di tempat lain, yaitu ikan purba Buttini. Ikan khas ini merupakan ikan langka dengan warna kecoklatan. Fauna lainnya adalah udang, kepiting, siput, dan jenis ikan lainnya.

Tidak hanya menyimpan kekayaan alam, danau ini juga menawarkan pemandangan yang indah bagi para pengunjung. Terdapat gua-gua bawah danau yang sangat menarik untuk dilihat. Biasanya gua-gua ini akan terlihat jelas saat air sedang surut.

4.      4. Danau Towuti


Danau ini letaknya tak jauh dari Danau Matano, terletak di kecawatan Towuti, Luwu Timur Sulawesi Selatan. Danau ini merupakan danau teluas di Sulawesi Selatan dan merupakan danau terluas kedua di Indonesia setelah Danau Toba di Sumatera Utara.

Danau ini difungsikan sebagai jalur transportasi air ke provinsi Sulawesi  tenggra. Tempat ini juga memiliki 14 fauna endemik, salah satu diantaranya adalah Crocodylus porosus dan Hydrosaurus amboinensis. Selain itu, danau ini memiliki pamorama alam yang sangat indah dan dapat mambuat  pengunjung betah berlama-lama. Mengunjungu tempat ini di kala matahari terbit dan terbenam akan menambah kesan keindahan yang tiada tara.

Jadi, manakah tempat yang akan anda kunjungi ketika travelling ke Sulawesi Selatan?

 

 

 

LihatTutupKomentar

Review : Perencanaan rute dan jadwal pengiriman es kristal untuk meminimasi biaya distribusi di PT Bandung Ice.

  Judul Perencanaan rute dan jadwal pengiriman es kristal untuk meminimasi biaya distribusi di PT Bandung Ice. ...