Pendahuluan
Industri
logistik Indonesia mengalami perkembangan yang sangat pesat sebagai akibat dari
munculnya berbagai bisnis online dan marketplace. Perkembangan ini menunjukkan
bahwa industri ini memiliki potensi untuk mendorong pertumbuhan ekonomi
Indonesia. Oleh karena itu, ada beberapa pendekatan yang diperlukan untuk
meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam melakukan kegiatan logistik.
Dibutuhkan lulusan manajemen logistik yang mahir untuk menjawab tantangan
tersebut.
Jurusan
Manajemen logistik mungkin masih asing bagi sebagian orang. Beberapa tahun
belakangan, jurusan tersebut baru masuk ke dalam teknik industri ini. saat ini,
logistik telah menjadi bidang yang memerlukan perhatian khusus karena sejarah
pertumbuhan ekonomi yang semakin kompleks, seperti produktivitas produk yang
dihasilkan bisnis, cara pengiriman, penyimpanan, dan pengelolaan hasil produk
secara menyeluruh membutuhkan perawatan khusus dan ketat.
Apasih
itu logistic ?
Logistik merupakan manajemen aliran barang dan jasa
antara titik asal dan titik konsumsi untuk memenuhi kebutuhan pelanggan
(Yasseri, Sumi, Rung, Kornai, & Kertész, 2012). Manajemen logistik adalah
bagian dari manajemen rantai pasokan, yang mencakup merencanakan, menerapkan,
dan mengendalikan aliran dan penyimpanan barang, jasa, dan informasi terkait
secara efisien dan efektif antara titik asal dan titik konsumsi untuk memenuhi
kebutuhan pelanggan.
Mahasiswa
jurusan ini akan mempelajari metode pengiriman, penyimpanan, dan distribusi
produk, serta cara mengelola biaya dan risiko dalam proses logistik. Mereka
juga akan mempelajari teknologi otomatisasi yang digunakan dalam manajemen
logistik.
Peluang
Karir Mahasiswa dibagian Logistik ?
Jurusan Manajemen Logistik membuka peluang karir yang menarik diberbagai industri. Berikut adalah beberapa pilihan karirnya :
1. Manajer Rantai Pasokan (Supply Chain Manager)
Sebagai manajer rantai pasokan kita akan bertanggung jawab atas perencanaan, pelaksanaan, dan pengendalian seluruh proses rantai pasokan.
2. Manajer Transportasi (Transportation Manager)
Untuk mengawasi semua aspek transportasi dan distribusi barang, seperti memilih metode transportasi, perencanaan rute, dan manajemen armada.
3. Manajer Persediaan (Inventory Manager)
Orang yang bertanggung jawab atas manajemen inventaris Perusahaan yang akan memantau stok, menghitung pemesanan, dan memastikan bahwa barang tersedia secukupnya.
4. Manajer Gudang (Warehouse Manager)
Manajer Gudang akan bertanggung
jawab atas semua operasi gudang, termasuk penyimpanan, pemindahan, dan
distribusi barang.
5. Manajer Layanan Pelanggan (Customer Service Manager)
Beberapa lulusan manajemen logistik dapat bekerja di departemen layanan pelanggan, terutama di perusahaan yang berfokus pada kepuasan pelanggan dalam rantai pasokan.
6. Spesialis Manajemen Rantai Pasokan (Supply Chain Specialist)
7. Konsultan Logistik (Logistics Consultant)
Dikenal sebagai konsultan logistik untuk perusahaan konsultan maupun secara mandiri. Mereka memberikan saran strategis, membantu implementasi perubahan, dan membantu perusahaan meningkatkan efisiensi operasi logistik mereka.
8, Pengusaha
Beberapa lulusan manajemen logistik memilih
untuk mendirikan bisnis mereka sendiri, seperti perusahaan konsultan logistik
atau perusahaan pengiriman lokal.
Alasan memilih Logistik ?
Terdapat
beberapa alasan Mahasiswa memilh jurusan Manajemen Logistik, yaitunya :
1. Prospek kerja yang luas dan menjanjikan
Lulusan manajemen logistik memiliki banyak peluang pekerjaan karena mereka sangat dibutuhkan di hampir semua industri. Misalnya, industri perdagangan, manufaktur, dan jasa membutuhkan profesional yang dapat mengelola aliran barang dan jasa dengan efisien dan efektif.
2. Peluang karir yang menjanjikan
Lulusan Jurusan Manajemen Logistik dapat mengejar berbagai pekerjaan, seperti manajer logistik, analis logistik, atau konsultan logistik.
3. Kemampuan analitis yang kuat
Lulusan manajemen logistik akan mampu merencanakan dan mengkoordinasikan aktivitas dalam proses logistik serta menganalisis data untuk mengejar efisiensi proses.
4. Kemampuan untuk menguasai teknologi informasi dan otomatisasi.
Dalam
Jurusan Manajemen Logistik membantu memahami teknologi informasi dan
otomatisasi yang digunakan dalam manajemen logistik, seperti sistem pemantauan pengelolaan
inventerori.
Universitas
dengan jurusan Manajemen logistic ?
Kesimpulan
Lulusan jurusan logistik memiliki peluang kerja yang luas di berbagai
industri, seperti perusahaan ekspor impor, transportasi dan distribusi,
industri migas, pergudangan, industri manufaktur, jasa pelayanan logistik,
lembaga konsultan dan lainya. Lulusan dapat bekerja di berbagai posisi
manajemen logistik di industri manufaktur, distribusi, dan layanan logistik.
Jurusan Manajemen Logistik juga menawarkan peluang karir yang menarik bagi mereka yang
tertarik dalam mengelola aliran barang dan informasi secara efisien. Oleh karna
itu, sebagai Mahasiswa tentunya harus bisa mengembangkan ilmu Logistik yang
mereka pelajari agar bermaanfat untuk masa depan dan menghasilkan generasi Logistik
yang kebih maju.
A About me : https://s.id/Syamza-Hawa